Popular Post

Home » » Manfaat Bayam | Khasiat Bayam Bagi Kesehatan

Manfaat Bayam | Khasiat Bayam Bagi Kesehatan

Written By Bodhonk on Minggu, 29 Juli 2012 | 23.58

Manfaat bayam bagi kesehatan – bayam sering sekali kita lihat sewaktu anak anak adalah di film popaye, ya setelah mengkonsumsi bayam si popaye akan sangat kuat dan mampu mengalahkan siapapun. Dan di dunia nyata bayam memang kita konsumsi sebagai sayuran, di buat sayur bening, di buat lalapan setelah di rebus dahulu, dan bisa juga di buat bahan sayuran pada gado gado atau pecel.



Pada dasarnya bayam terbagi dari dua jenis , bayam cabut dan bayam petik. Bayam petik hidup cukup lama dan tumbuh terus membesar hingga ketinggian mencapai dua meter, dan kita mengambil dan memetik ujungnya yang masih muda untuk di konsumsi, jenis bayam ini sering juga di sebut bayam merah. Sedangkan bayam cabut tidak sebesar dan sepanjang bayam petik umurnya. Bayam cabut hanya memilki umur 25 hari sebelum ahirnya di cabut dan di jual di pasar oleh para petani. Namun ada juga jenis bayam duri, inilah jenis asli dari bayam yang tidak di budidayakan petani dan sering kita temukan jenis bayam ini secara liar. Berikut ini manfaat bayam yang perlu kita ketahui.

Manfaat Bayam Untuk Kesehatan


  • Sebagai penguat tulang
Bayam memang kita kenal sebagai penguat tulang, hal ini bisa kita dapatkan karena bayam memiliki kandungan kalsium yang cukup tinggi. Baik juga untuk anak anak dalam membantu pembentukan tulang agar lebi kuat.
  • Mengurangi peradangan pada tulang
Yup mengkonsumsi bayam akan membantu mengurangi rasa nyeri pada sendi sendi tulang, karena di dalam bayam terkandung vitamin C, vitamin K, antioksidan dan juga memilki serat yang cukup.

  • Mencegah darah tinggi
Di dalam bayam terdapat kalium dan juga magnesium yang bisa membantu mencegah terjadinya tekanan darah tinggi.

  • Sebagai penambah darah
Di dalam bayam banyak sekali terkandung zat besi yang berfungsi sebagai penambah hemoglobin di dalam darah sehingga meningkatkan sel darah merah. Jadi banyak sekali manfaat bayam kan.

  • Baik untuk diet
manfaat bayam juga baik di konsumsi bagi anda yang sedang melakukan diet, yup bayam memang memilki sedikit sekali kandungan lemak. sehingga baik baik saja di konsumsi saat diet.

Dampak negatife manfaat bayam

Catatan: bayam sangat baik di konsumsi sebagai sayuran atau di buat lalap, namun hindari mengkonsumsi bayam setelah lima jam. Apalagi jika di hangatkan kembali. Bayam akan mengeluarkan racun setelah lima jam saat berinteraksi dengan oksigen.

Tapi jangan kuatir mengkonsumsi bayam, siapa juga yang mau mengkonsumsi bayam setelah 5 jam. baru di masak saja bayam sudah habis, karena kita ga tahan akan nikmatnya mengkonsumsi tanaman ini. mengingat manfaat bayam yang memiliki sejuta manfaat bagi kesehatan.


Like This..?? Share This Article...........

0 komentar:

Posting Komentar

Followers

 
Copyright © 2011. Forzant Blog . All Rights Reserved.
Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Advertise with Us | Site map
Template modify by Creating Website. Inspired from Maskolis