Popular Post

Home » » Manfaat Rempah Buat Tubuh

Manfaat Rempah Buat Tubuh

Written By Bodhonk on Jumat, 28 September 2012 | 16.30


Mengonsumsi rempah secukupnya bisa menyehatkan tubuh. Sebaliknya, bila dipakai berlebihan bumbu rempah dapat menyebabkan gangguan percernaan bahkan usus buntu. 


Berikut ini adalah beberapa khasiat rempah-rempah yang tidak asing dimasak dalam makanan Indonesia :



1. Kayu manis


Rempah-rempah yang satu ini memberi aroma khas dan rasa yang menyegarkan di lidah. Peneliti menemukan bahwa kayu manis aman dikonsumsi penderita diabetes, bila Anda menunjukkan gejala resistensi insulin, kayu manis akan membantu mengurangi gejala tersebut. 
Selain itu, kayu manis juga bisa bermanfaat menyembuhkan gangguan pencernaan, flu, diare, sirkulasi darah yang buruk, serta rasa tegang saat haid. 


2. Cengkeh


Bumbu ini berkhasiat untuk masalah gigi karena mengandung antiradang dan antibakteri. Karakteristik itu adalah zat penting dalam pasta gigi natural. Orang yang mabuk karena terlalu banyak mengonsumsi alkohol bisa merasa lebih baik berkat cengkeh. Selain itu, cengkeh juga meringankan gangguan pencernaan dan muntah. 





3. Jinten


Selain meringankan masalah pencernaan, jinten juga mengurangi risiko anemia dan flu.











4. Kunyit


Bumbu ini berguna untuk mencegah rabun, meningkatkan daya ingat, serta mengatasi depresi.












5. Pala


Sama seperti cengkeh, pala mengandung zat antibakteri. Pala mencegah kerusakan gigi, Alzheimer, dan meningkatkan daya ingat. Selain itu, rempah ini dapat mengurangi perut kembung dan meningkatkan nafsu makan serta melemaskan otot tegang. Menurut orang China, pala dapat mengurangi impotensi.



6. Lada hitam


Rempah-rempah ini adalah barang dagangan berharga pada dahulu kala, sama berharganya dengan emas. Lada hitam dapat meningkatkan produksi zat asam klorida yang dibutuhkan perut untuk mencerna makanan. Konstipasi, pencernaan, dan perut kembung dapat diatasi oleh lada hitam. 

Selain itu, lada hitam juga berguna untuk mengurangi tekanan darah serta mengandung zat besi yang berguna untuk tubuh.



Like This..?? Share This Article..........

0 komentar:

Posting Komentar

Followers

 
Copyright © 2011. Forzant Blog . All Rights Reserved.
Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Advertise with Us | Site map
Template modify by Creating Website. Inspired from Maskolis