Popular Post

Home » » Tujuh Ragam Sisir dan Kegunaannya

Tujuh Ragam Sisir dan Kegunaannya

Written By Bodhonk on Sabtu, 27 April 2013 | 10.07


Ada berbagai jenis sisir, mulai dari yang bergigi jarang, bergigi rata hingga model sikat. Masing-masing punya fungsi yang berbeda. Tak hanya sekedar menata rambut, ada pula sisir yang berguna untuk menyehatkan kulit kepala. Berikut macam-macam sisir dan kegunaannya


Tooth Comb

Tujuh Ragam Sisir dan Kegunaannya

Sisir ini merupakan sisir yang paling sering dijumpai. Bentuknya lurus, pipih dan praktis memudahkan untuk dibawa ke mana saja. Tooth comb terbagi menjadi dua, yaitu tooth comb bergigi rapat dan bergigi jarang. Tooth comb yang bergigi rapat cocok digunakan untuk merapikan tatanan rambut, sedangkan tooth comb yang bergigi jarang cenderung dipakai untuk menyisir rambut yang basah agar terhindar dari kerontokan.


Tail Comb

Tujuh Ragam Sisir dan Kegunaannya

Di Indonesia, tail comb lebih dikenal sebagai sisir sasak. Sisir yang satu ini memiliki gigi yang sangat rapat pada setengah bagian, dan tak bergigi pada setengah bagian lainnya. Jarak antar gigi yang rapat digunakan untuk menyasak rambut sebelum disanggul, sedangkan bagian yang tak bergigi biasanya digunakan untuk membentuk belahan atau mengepang rambut


The Pick

Tujuh Ragam Sisir dan Kegunaannya

Sisir ini biasa disebut sisir garpu karena bentuknya menyerupai garpu makan. Sisir ini cocok digunakan untuk mereka yang berambut keriting. Alasannya, sisir garpu bisa mempertegas gelombang dan meratakan rambut keriting yang kusut. Selain itu, bentuk giginya yang jarang juga membuat sisir garpu tepat dipakai untuk menyisir rambut basah agar tidak membuatnya mudah patah dan rontok.


Styling Brush

Tujuh Ragam Sisir dan Kegunaannya

Sisir ini memiliki bentuk bantalan yang melengkung dan merupakan sisir sikat yang paling sering digunakan. Sesuai dengan namanya, styling brush digunakan untuk menata rambut dan memberi efek volume yang natural. Sisir ini cocok digunakan oleh mereka yang memiliki tatanan rambut bob untuk menjaga agar ujung rambut tetap rapi.


Paddle Brush (atas)

Tujuh Ragam Sisir dan Kegunaannya

Paddle brush hampir mirip dengan styling brush, hanya saja bentuknya lebih pipih dan besar. Sisir ini biasanya tersedia dengan bantalan dan ujung gerigi yang empuk. Selain berfungsi memberikan volume pada rambut, sisir ini juga berguna untuk memijat-mijat kulit kepala agar peredaran darah lancar. Oleh karena itu, penting bagi Anda memilih paddle brush bergerigi lembut dan nyaman di kulit kepala.

Vent Brush (bawah)


Round Brush

Tujuh Ragam Sisir dan Kegunaannya

Sisir bulat ini dapat memberikan berbagai efek tatanan rambut yang bervolume, ikal dan bergelombang. Sisir bulat ini tersedia dalam berbagai ukuran diameter, mulai dari kecil hingga besar. Sisir bulat berukuran kecil akan menghasilkan tatanan rambut keriting, sedangkan sisir yang berdiameter besar akan membuat rambut ikal natural dan tampak lembut. Sisir ini cocok untuk semua gaya rambut.



Like This..?? Share This Article.......

0 komentar:

Posting Komentar

Followers

 
Copyright © 2011. Forzant Blog . All Rights Reserved.
Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Advertise with Us | Site map
Template modify by Creating Website. Inspired from Maskolis